Cara Menghapus Blog di Blogger.Com, Bagaimana ?

Artikel esai digital ini untuk mengulas langkah meninjau kembali akun di BloggerDotCom, tujuannya untuk memperbarui informasi di blogger.com yang tersimpan sejak tahun 2009-an, dan mempraktikkan cara menghapus blog di blogger.com.

Blogger.com adalah platform blog gratis yang memungkinkan pengguna membuat dan mempublikasikan blog secara online. Pengguna atau Blogger dapat berbagi pemikiran, pengalaman, dan keahlian mereka dengan khalayak global.

Pada dasawarsa 2000-an (tahun 2000 sampai dengan 2010) Blogger.com menyediakan blog berhosting gratis dengan subdomain blogspot.com. Pengguna internet pun berlomba-lomba membuat blog gratisan dari Google tersebut dan mulai ngeblog atau blogging.

Saat itu, Blogger.coma memang menyediakan sarana ekspresi personal pengguna internat untuk bisa mempublikasikan tulisan sesuai selera. Untuk tujuan berbagi pengetahuan, pengalaman, atau berita terbaru, banyak yang membuat blog yang unik dan menarik.

Sampai saat ini, pengguna dengan blognya bersama blogspot.com masih ada. Namun, sudah sangat berkurang seiring platform personal blog yang semakin menjamur. Boleh jadi, pengguna akan meninggalkan blogspot.com pada saatnya nanti.

Meninjau akun blogger.com

Mengapa harus meninjau akun blogger.com? Karena:

  • Informasi dasar pengguna blogger.com masih tersimpan di sana sampai saat ini, dan bisa jadi informasi lengkapnya sudah sudah out of date, sudah menjadi jejak digital usang.
  • Kebijakan Google terkait pengumpulan dan penyimpanan data dalam cookie Blogger yang terhubung secara global lintas negara dan benua. Ini mengharuskan singkronisasi hingga membutuhkan persetujuan-persetujuan tertentu dari pengguna blogger.com.

Kebijakan dan Layanan untuk para pengguna Blogger.Com dan Google khusunya, menyatakan:

  1. Undang-undang Uni Eropa mengharuskan Anda memberikan informasi kepada pengunjung Uni Eropa tentang cookie yang digunakan dan data yang dikumpulkan di blog Anda. Dalam banyak kasus, undang-undang ini juga mengharuskan Anda untuk mendapatkan persetujuan.
  2. Sebagai rasa hormat, kami telah menambahkan pemberitahuan di blog Anda untuk menjelaskan penggunaan Google atas cookie Blogger dan Google tertentu, termasuk penggunaan cookie Google Analytics dan AdSense, serta data lain yang dikumpulkan oleh Google.
  3. Anda bertanggung jawab untuk memastikan bahwa pemberitahuan ini benar-benar berfungsi untuk blog Anda, dan pemberitahuan tersebut akan ditampilkan. Jika Anda menggunakan cookie lain, misalnya dengan menambahkan fitur pihak ketiga, pemberitahuan ini mungkin tidak berfungsi untuk Anda. Jika Anda menyertakan fungsionalitas dari penyedia lain mungkin ada informasi tambahan yang dikumpulkan dari pengguna Anda.

Menghapus blog

3 kebijakan di atas berkaitan langsung dengan blog yang dibuat dengan blogspot.com. Selagi Google tidak menghapus tools atau fitur dalam platform blogger.com dengan blogspot.com nya, semua data pengguna tentu masih tersimpan.

Baca juga: Mengulik Akun WordPress.Com, Memperbarui Data Informasi

Bagi yang masih aktif, tentu bisa meninjau dan memperbaruinya setiap saat. Namun, bagi yang sudah tidak menggunakan fitur blogspot.com sebaiknya melakukan langkah peninjauan akun. Sekadar memperbarui informasi atau menghapus blog di blogger.com sekalian.

Untuk menghapus blog di Blogger.com, Anda dapat melakukan hal berikut:

  • Masuk ke Blogger
  • Klik blog yang ingin Anda hapus di kiri atas
  • Klik Pengaturan di menu sebelah kiri
  • Di bagian “Kelola blog”, klik Hapus blog Anda
  • Klik Hapus
  • Jendela konfirmasi akan muncul
  • Jika ingin mengekspor datanya, pilih Download Blog
  • Jika Anda ingin melewati proses ekspor data, pilih Hapus

Sebelum benar-benar menghapus blog, pikirkan dulu sebaik mungkin untuk sampai pada keputusan terbaik. Ikuti juga langkah-langkah yang blogger.com sediakan agar penghapusan blog bisa berhasil.

90 hari penyimpanan blog ke depan

Google mengatakan: Deleted blogs can be restored within 90 days before they are removed forever. You can create another blog at this address using the Google Account you’re currently logged in with.

Selama 90 hari ke depan sejak penghapusan blog di blogger.com, Google akan menyimpannya sampai benar-benar terhapus untuk selamanya.

Baca juga: Antara Google, Blog dan Blogger, Apa Hubungannya?

Apakah menghapus blog di blogger.com otomatis menghapus akun? Tidak demikian. Karena blogger.com adalah platform milik Google yang aksesnya menggunakan akun email. Dan belakangan, email justeru sangat berperan dalam operasis dan akses teknologi digital berbasis web dan aplikasi.

Setelah menghapus blog, Saya juga mempertimbangkan untuk memperbarui informasi yang ada di blogger.com. Mudah-mudahan tersajikan di artikel esai digital selanjutnya.

Terima kasih untuk Anda berkenan menemukan Kami di X Twitter juga Instagram dan Facebook

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button